Banner Header

KPU Kaltara Resmi Luncurkan Tahapan Pilkada 2024

redaksi

TANJUNG SELOR – Ribuan masyarakat hadir dalam Peluncuran Tahapan Pilkada 2024 yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provisni Kalimantan Utara (Kaltara) di Lapangan Agatis Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Selasa (14/5/2024).

Ketua KPU Kaltara Hariyadi Hamid mengatakan kegiatan peluncuruan tahapan pilkada 2024 merupakan ajang sosialisasi kepada masyarakat. Sehingga pelaksanaan pemilihan gubernur dan wakil gubernur kaltara periode 2024-2029 berjalan sukses.

“Alhamdulillahi robbilalamin pelaksanaan tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Utara telah selesai kami laksanakan. Ini adalah bagian dari bentuk sosialisasi dan mengajak para pemilih untuk kemudian menyemarakkan, kemudian menyukseskan tahapan pemilih kepala daerah serentak 2024,” ujarnya kepada Kaltara News.

Baca juga  193 Personel Polres Nunukan Dites Urine, Berikut Hasilnya

Pihaknya pun tidak menyangka antusias masyarakat ibukota begitu tinggi hadir menyaksikan event ini. Ia menduga hadirnya artis dangdut ibukota Selfi Yamma membuat masyarakat berbondong-bondong ke acara tersebut.

“Kami diluar dugaan pada malam hari ini peluncuran ini ya kami sederhana ya tidak terlalu banyak publikasi. Fokus utamanya adalah melaksanakan tahapan dan kemudian sembari mempersiapkan acara ini.  Kami tidak menyangka mungkin karena kedatangan artisnya. Mungkin sebagaian besar lapisan masyarakat bawah mau menghadiri,” terangnya.

Baca juga  KPU Bulungan Mulai Distribusikan Logistik Ke Wilayah Terjauh

“Aga berbeda di Pilkada sebelumnya tidak seramai, kami mengucapkan terimakasih yang sudah berantusias datang ke acara ini dan mohon maaf sekiranya dalam pelaksanaan ada hal-hal yang tidak sesuai atau menyakiti dari tokoh masyarakat tersebut,” sambungnya.

Lebih lanjut Hariyadi mengungkapkan pasca peluncuran pilkada 2024, tahapan selanjutnya adalah pemutakhiran data pemilih. Dimana saat ini pihaknya masih menunggu penyerahan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) dari KPU RI. Setelah itu masuk ke tahapan pencalonan.

Baca juga  Sukseskan Coklit, Bawaslu Bulungan Lakukan Pengawasan Melekat Hingga Buka Posko Kawal Hak Pilih

“Pencalonan ini tentu saja melalui jalur partai politik karena perseorangan tidak ada. Setelah itu nanti ada penetapan pasangan calon lalu kemudian tahapan kampanye. Setelah tahapan kampanye, lalu pemungutan suara. Insya allah dilaksanakan hari Rabu 27 November,” ungkapnya. (redaksi)

Baca Juga

Maling!!! Liputan bos, jangan mau kontraknya aja tapi ngga turun ke lapangan! Wkwkwk