Banner Header

Uji Coba MBG, Pemkab Bulungan Akan Sasar 650 Di Daerah Jelarai

redaksi

Risdianto : Sekda Bulungan
Risdianto : Sekda Bulungan

BULUNGAN – Sebagai bentuk dukungan terhadap program makan bergizi gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden RI Prabowo Subianto. Pemerintah Kabupaten Bulungan akan melaksanakan uji coba makan bergizi gratis bagi anak sekolah.

Sekretaris Daerah Kabupaten Bulungan Risdianto mengatakan sebelumnya pihaknya telah berkoordinasi dengan pemerintah provinsi kaltara terkait rencana uji coba makan bergizi gratis di Bulungan.

“Pada prinsipnya pemerintah kabupaten mendukung sepenuhnya atas kegiatan tersebut,” ujarnya kepada Kaltara News, Selasa (29/10/2024).

Baca juga  Curah Hujan Di Kaltara Dipengaruhi Fenomena MJO

Rencananya uji coba MBG ini akan dilaksanakan awal November dengan titik lokasi di daerah Jelarai dengan jumlah peserta sekitar 650 pelajar. Untuk pendanaannya bersumber dari anggaran pemerintah daerah.

“Jadi ada beberapa tempat klaster di sekitar daerah Jelarai, karena ini hanya uji coba kurang lebih 65p an pelajar yang akan di uji coba,” sebutnya.

Melalui uji coba tersebut akan dilakukan evaluasi mulai dari pembiayaan, menu makanan, hingga dapur umum.

“Dengan uji coba banyak yang bisa dilihat. Terkait dengan menunya, kemudian rasanya, kemudian komposisi gizinya yang sesuai. Tentu ini juga sebagai bahan evaluasi ke depan,” ungkapnya.

“Seandanya kegiatan ini nanti dilaksanakan tentukan bagaimana dapur yang disiapkan, waktu yang tepat sehingga makanan masih hangat, kemudian nilai-nilai gizinya,” sambungnya.

Baca juga  Sabu 4,2 Kg dan 90 Butir Pil PCC Dimusnahkan

Lebih lanjut Risdianto mengungkapkan dibutuhkan kerjasama dengan seluruh pihak dalam merealisasikan program ini. Termasuk orang tua murid perlu diberi pemahaman terkait pentingnya gizi bagi anak dan pola makan yang seimbang.

“Kita masih menunggu regulasi dari pusat berkenaan dengan makan bergizi gratis, termasuk dengan pembiayaannya,” tutupnya. (redaksi)

Baca Juga

Maling!!! Liputan bos, jangan mau kontraknya aja tapi ngga turun ke lapangan! Wkwkwk